Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2012

Email, Facebook, Blog, dan Saya

Berhubungan dengan teknologi bukan selalu hal yang mudah bagi saya. Hampir selalu persentuhan saya dengan hal-hal baru berbau teknologi itu atas campur tangan orang lain. Seseorang, dengan kebaikan hatinya melakukannya untuk saya. Pertama, saat saya pertama kali punya email, saat saya kuliah di S2 di UGM tahun 2000, seorang teman membuatkan akun email tersebut untuk saya. Penggunaan email saat itu tidak seperti sekarang. Belum tentu setiap hari saya buka email dan hampir saya tidak pernah menunggu email dari seseorang kecuali saya yang menghubungi mereka terlebih dulu atau saya memberikan alamat email tersebut pada orang lain. Saya masih lebih sering mengunjungi kantor pos daripada warnet untuk berkirim kabar. Bahkan, saat suami saya tinggal beberapa bulan lamanya di luar negeri, kami pun tidak pernah saling berkirim kabar melalui email. Maklum untuk pergi ke warnet terdekat harus ditempuh selama 30 menit dengan angkutan umum. Aktivitas saya menggunakan email agak menaik saat sa